[Keren] Cara Menggunakan Lift
Cara Menggunakan Lift - Lift/elevator merupakan sarana transportasi manusia atau barang yang berupa chamber yang bergerak atas dan turun (vertikal). Dengan adanya lift ini, kita tidak lagi susah-susah dan buang tenaga jika ingin menuju ke lantai tertentu dalam sebuah gedung. Bayangkan saja jika gedung itu 10 lantai dan lantai tujuan kita adalah lantai 10. Bisa pegal betis jika harus naik tangga.
Namun masih banyak orang yang awam dengan lift ini. Mereka tidak tahu cara menggunakan lift. Nah berikut ini saya tuliskan tutorial cara menggunakan lift yang baik dan benar agar tidak malu-maluin dan dianggap kampungan.
Nah bagaimana? mudah bukan. Mau naik atau pun turun sama saja, bedanya hanya pada saat ingin ke lantai berapakah kita saat itu maka tekanlah tombol panel angka sesuai yang ingin kita tuju. Biasanya kita sebagai pemula yang ingin menggunakan lift terkadang kebingungan jika berkunjung ke suatu tempat dan di hadapkan dengan lift sebagai sarana kendaraan di tempat tersebut. Semoga dengan adanya tutorial bagaimana menggunakan lift di atas tidak kebingungan lagi yaa.
Namun masih banyak orang yang awam dengan lift ini. Mereka tidak tahu cara menggunakan lift. Nah berikut ini saya tuliskan tutorial cara menggunakan lift yang baik dan benar agar tidak malu-maluin dan dianggap kampungan.
Cara Menggunakan Lift
- Silahkan menuju ke lokasi lift berada
- Tekan tombol naik dan silahkan tunggu pintunya terbuka
- Perhatikan kapasitas lift. Di beberapa tempat biasanya dituliskan mengenai kapasitas lift agar pengguna lebih tertib.
- Saat pintu terbuka jangan langsung nyerobot masuk saja. Tunggu orang yang di dalamnya keluar dulu.
- Jika semua pengguna sudah keluar, silahkan baru kalian masuk. Kalau pintu sudah mau menutup namun ternyata di luar ada orag yang mau naik juga, kalian bisa menggunakan tangan untuk menghalangi pintu tertutup. Jangan khawatir tidak akan terjepit kok.
- Tekan tombol nomor lantai tujuan kalian. Panel tombolnya ada di sebelah kanan.
- Silahkan menunggu sampai kalian sampai lantai tujuan
- Saat pintu lift terbuka, silahkan keluar dengan tertib. Utamakan mereka yang di depan kalian yang keluar terlebih dahulu.
Adab saat di dalam lift
Ukuran chamber pada lift biasanya kecil. Jadi jarak antara pengguna sangat sempit dan bisa saja berdesakan, apalagi jika ada yang membawa tas ransel. Berikut ini beberapa adab yang bisa kalian lakukan agar di dalam lift semua pengguna merasa nyaman.- Jika kalian menggunakan ransel silahkan di tengteng/dipegang saja
- Tidak perlu bercakap apalagi dengan suara keras karena pengguna lain bisa terganggu.
- Jangan merokok
- Jangan mencolek pengguna lift yang lain hehehe
Nah bagaimana? mudah bukan. Mau naik atau pun turun sama saja, bedanya hanya pada saat ingin ke lantai berapakah kita saat itu maka tekanlah tombol panel angka sesuai yang ingin kita tuju. Biasanya kita sebagai pemula yang ingin menggunakan lift terkadang kebingungan jika berkunjung ke suatu tempat dan di hadapkan dengan lift sebagai sarana kendaraan di tempat tersebut. Semoga dengan adanya tutorial bagaimana menggunakan lift di atas tidak kebingungan lagi yaa.